Evaluasi Kinerja Pengujian Melalui Rapat Tinjauan Manajemen

Berita

19-12-2023

Laboratorium merupakan tulang punggung dalam pengawasan  karena tanpa ada laboratorium maka pengawasan tidak dapat dilakukan secara optimal. Dalam rangka mengukur kesesuaian, kecukupan dan keefektifan sistem manajemen mutu Laboratorium BBPOM di Padang berdasarkan ISO 17025:2017 pada hari selasa tanggal 19 Desember 2023 diselenggarakan Rapat Tinjauan Manajemen. 

Rapat tinjauan manajemen diawali dengan tinjauan Manajemen Puncak oleh Kepala BBPOM di Padang, Abdul Rahim yang membahas mengenai kebijakan mutu, budaya organisasi, core Value BerAKHLAK serta ketersediaan anggaran untuk pelaksanaan kegiatan pengujian di Laboratorium BBPOM di Padang. Rapat dilanjutkan dengan penyampaian tinajaun dari manajemen mutu oleh Azfrianty dan tinjauan dari manajemen teknis yang diwakili oleh Yelvina serta pembahasan mengenai Survei Kepuasan Masyarakat oleh Reni Sepriyanti.

Rapat dihadiri oleh seluruh personel pengujian, staf bagian tata usaha dan perwakilan dari fungsi pemeriksaan dan fungsi infokom secara Hybrid. Dipenghujung rapat dilakukan kesepakatan terhadap output tinjauan manajemen yang akan di tindaklanjuti oleh semua pihak yang terlibat dan juga komitmen dari Manajer Administrasi Elyunaida beserta staf bagian tata usaha dalam rangka mendukung kegiatan pengujian di Laboratorium BBPOM di Padang.

BBPOM di Padang senantiasa berkomitmen untuk memberikan hasil pengujian laboratorium yang absah, didukung dengan tersedianya sarana dan prasarana laboratorium yang memadai, terutama peralatan yang merupakan salah satu unsur penunjang utama pengujian selain personil yang kompeten dan metode analisa yang valid.

Balai Besar POM di Padang