KOORDINASI DUKUNGAN LABORATORIUM BAGI UMK

Berita

23-02-2023

Setneg Dan BSN Kunjungi Balai Besar Pom Di Padang

Sekretaris Kabinet Republik Indonesia, M. Zulfikar Ali dan Direktur SNSU Mekanika, Radiasi dan Biologi Badan Standarisasi Nasional  Wahyu Purbowasito beserta rombongan kunjungi Balai Besar POM di Padang dalam rangka monitoring implementasi Program SNI Bina UMK (22/02/23).

Kunjungan diawali dengan sambutan oleh Kepala Balai Besar POM di Padang, Abdul Rahim, dilanjutkan dengan pertemuan yang bertempat di ruang rapat BBPOM di Padang. Kegiatan yang juga dihadiri oleh Tim Sertifikasi dan Tim Laboratorium ini membahas tentang fasitilasi percepatan pengembangan dunia usaha Obat dan Makanan dengan keberpihakan terhadap UMKM dalam rangka membangun struktur ekonomi yang produktif dan berdaya saing untuk kemandirian bangsa.

BBPOM di Padang telah  melaksanakan beberapa program, antara lain pendampingan UMKM dengan nama SIJEMPOL (Sistem Layanan Siap Jemput Bola) untuk percepatan proses pendaftaran izin edar dan memfasilitasi pengujian sampel gratis untuk UMKM yang sedang mengajukan proses perizinan.

"Balai Besar POM di Padang senantiasa bersinergi dengan Lintas Sektor untuk percepatan pengembangan UMKM di Provinsi Sumatera Barat dan  mendukung penerapan SNI Bina UMK dalam rangka perizinan tunggal", demikian pernyataan Abdul Rahim dalam sambutannya.

Diakhir kunjungan, rombongan Setneg, BSN serta BBPOM di Padang berkomitmen untuk terus berkoordinasi dalam pendampingan bagi pelaku usaha UMK maupun UMKM.

Balai Besar POM di Padang