BBPOM DI PADANG JANGKAU NAGARI SITUJUAH BATUA DALAM BIMTEK KORLAP DAN KKPD

Berita

01-04-2021

Rabu (31/3) bertempat di aula Nagari Situjuah batua  Kabupaten Lima Puluh Kota, Balai Besar POM di Padang   menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) bagi Koodinator lapangan dan Kader  Keamanan Pangan Desa yang di buka oleh Bapak Don Vasky Datuk Tan Marajo sebagai Walinagari Situjuah Batu Kabupaten 50 kota.

Dalam sambutannya beliau menyampaikan pangan yang aman merupakan kebutuhan dasar yang pemenuhannya merupakan keharusan pada kebutuhan manusia. Oleh karena itu keamanan pangan harus di bangun mulai dari diri sendiri, keluarga maupun masyarakat. Oleh karena itu,  sangat penting bagi pemerintah daerah terutama nagari untuk berkoordinasi dan bersama-sama memperkuat komitmen serta dukungan Pemda, Desa dan Lintas Sektor terkait sehingga implementasi Desa Pangan Aman di daerah dapat berkesinambungan.

Gerakan Desa Pangan Aman di Kabupaten 50 kota dilaksanakan di tiga tempat  yaitu di Nagari Situjuah Batua, Nagari Taram  dan dan Nagari Tanjuang Bungo. Kegiatan ini merupakan program keamanan pangan yang berbasis pemberdayaan masyarakat pedesaan/Kenagarian yang bertujuan untuk meningkatkan kemandirian dan peran serta masyarakat desa di bidang keamanan pangan, mendorong kemandirian masyarakat desa melakukan pengawasan keamanan pangan secara mandiri,  menjamin pemenuhan kebutuhan pangan yang aman sampai pada tingkat perseorangan serta memperkuat ekonomi desa.

Harapannya, kader keamanan pangan desa diharapkan dapat membantu masyarakat Desa  terbebas dari masalah kesehatan akibat pangan yang tidak aman serta persoalan stunting dengan penyediaan pangan yang aman, bermutu.

Balai Besar POM di Padang