Pengawalan Desa Madya Program Desa Pangan Aman di kelurahan Tanah Garam
Berita
16-08-2024
Balai Besar Pengawas obat dan Makanan di Padang (BBPOM di Padang) dalam Menjawab Kebutuhan Upaya pelaksanaan Keamanan Pangan Khususnya berbasis Komunitas secara lebih komprehensif dan terintegrasi dengan pembangunan desa Melaksanakan Pengawalan Desa Madya Program Desa Pangan Aman dalam rangka Penyegaran terhadap Kader Keamanan Pangan, Komunitas desa tentang pentingnya Keamaanan Pangan.
Kegiatan ini diselenggarakan di aula Kelurahan Tanah Garam kota Solok yang dibuka oleh Lurah tanah garam, (16/8). Kegiatan dihadiri oleh Tim Keamanan Pangan (Tim KP) Kader Keamanan Pangan dan Masyarakat tanah garam sebanyak 74 orang,
Kegiatan penyegaran ini sebagai bentuk pemberdayaan terhadap masyarakat dalam membangun manusia melalui pengembangan kemampuan masyarakat, perubahan perilaku masyarakat, dan pengorganisasian masyarakat terhadap keamanan Pangan.
Selaian itu, Pemberdayaan ini sebagai upaya mengembangkan kemandirian dan kesejahteraan masyarakat dengan menigkatkan pengetahuan, sikap, keterampilan, perilaku, kemampuan, kesadaran serta memanfaatkan sumberdaya melalui kebijakan program, kegiatan, dan pendampingan dan prioritas kebutuhan masyarakat desa.
Harapannya, Masyarakat mandiri dan mempunyai kemampuan mencari informasi, mengelola kegiatan Keamanan pangan secara berkelanjutan, mampu merubah Perilaku masyarakat yang merugikan kesehatan,dan pengorganisasian masyarakat untuk saling mengatur dalam mengelola kegiatan atau program yang telah dikembangkan dalam bentuk swadaya dan dan rancangan kegiatan bersama. (RM)
Balai Besar POM di Padang